SMA Negeri 1 Mojosari baru saja mengadakan peringatan Isra Mikraj dengan serangkaian kegiatan yang penuh makna bertemakan Merajut Kedekatan dengan Allah Melalui Keteladanan Rasulullah Acara ini bertujuan untuk memperingati perjalanan luar biasa Nabi Muhammad SAW dari Masjidilharam ke Masjidilaqsa, serta peristiwa mikraj langsung ke Sidratulmuntaha (langit ketujuh) yang mengangkat derajat umat Islam melalui pertemuan langsung dengan Allah SWT. Selama dua hari berturut-turut, SMA Negeri 1 Mojosari menggelar berbagai kegiatan yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga memberikan nilai edukasi dan spiritual bagi seluruh peserta.

Kamis (30/01), rangkaian acara dimulai dengan lomba Da’i Remaja yang diadakan di ruang pertemuan sekolah. Lomba ini diikuti oleh sejumlah siswa yang berkompetisi dalam menyampaikan dakwah dengan cara yang menarik dan penuh makna. Para peserta berlomba menunjukkan kemampuan berbicara dengan percaya diri, menyampaikan pesan-pesan Islami yang inspiratif. Di Masjid Nurul Islam, lomba Azan Iqamat dilaksanakan dengan penuh antusias. Tak kalah penting, lomba MTQ (musabaqah tilawatil Quran) juga digelar di masjid. Peserta lomba MTQ menunjukkan kemampuan mereka dalam membaca Al-Qur’an dengan tajwid yang tartil dan suara yang merdu. Suasana yang khusyuk dan penuh kekhidmatan memancarkan kedamaian, sementara para peserta berlomba dengan semangat untuk menunjukkan kecintaan mereka terhadap Al-Qur’an.

Jumat (31/01) acara dilanjutkan dengan lebih meriah. Siswa-siswi SMA Negeri 1 Mojosari mengenakan busana muslim. Hal ini menambah kehangatan dan kedamaian suasana sekolah, yang terlihat begitu islami. Dimulai dengan istighotsah dan selawatan bersama Bapak Ibu Guru dan segenap siswa-siswi di Aula Bung Tomo, kegiatan dilanjutkan dengan lomba drama islami. Para siswa tampil dengan penuh semangat, membawakan cerita-cerita yang berkaitan dengan kehidupan para sahabat nabi atau perjuangan umat Islam.
Disela lomba drama, acara dilanjutkan dengan penampilan dari juara lomba Da’i Remaja. Para pemenang tampil kembali untuk memberikan dakwah yang sudah mereka lombakan. Penampilan mereka yang penuh semangat ini memberi pesan bahwa dakwah bukan hanya bisa dilakukan dengan pidato formal, tetapi juga bisa disampaikan dengan cara yang menarik dan relevan dengan kehidupan sehari-hari.
Banyak komentar positif yang muncul dari peserta, panitia, dan guru yang terlibat dalam acara ini. Isnadine Prinsca, salah satu peserta lomba Drama Islami, menyampaikan rasa bangganya bisa mengikuti kegiatan tersebut. “Saya merasa sangat senang dan bangga bisa mengikuti lomba ini. Saya merasa dekat dengan ajaran agama melalui drama dan kisah sahabat nabi yang saya perankan. Harapannya, acara seperti ini bisa terus diadakan agar kita semakin mengenal dan mengamalkan Islam dengan baik,” ujar Isnadine dengan antusias.
Sarah Tsabitah, panitia acara, juga memberikan apresiasi terhadap keberhasilan acara. “Kami sangat antusias menyelenggarakan acara Isra’ Mi’raj ini. Melalui berbagai lomba, kami berharap siswa-siswi bisa mengekspresikan semangat Islami mereka dan menumbuhkan rasa cinta terhadap agama,” tuturnya.
Dedi Zakariya, S.Pd.I., guru Pendidikan Agama Islam, juga memberikan pendapatnya. “Isra Mikraj kali ini sangat luar biasa karena melibatkan kegiatan yang mendukung bakat dan minat anak-anak, terutama remaja, seperti drama islami, lomba tartil, da’i remaja, dan lomba azan. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu prestasi remaja dan mencetak generasi da’i yang luar biasa di masa depan. Saya berharap, anak-anak tidak hanya pintar secara kognitif, tetapi juga secara spiritual. Karena orang yang pintar secara spiritual akan memiliki akhlak yang baik, siswa-siswi bisa menjadi pribadi yang hebat, tidak hanya pintar dalam hal akademik, tetapi juga dalam memahami agama, yang akan menjadi penyelamat dalam kehidupan mereka,” ungkapnya dengan penuh harap.
“Secara keseluruhan, acara Isra Mikraj di SMA Negeri 1 Mojosari berhasil memberikan pengalaman yang berharga bagi seluruh peserta dan pihak yang terlibat. Selain memberikan hiburan dan semangat Islami, acara ini juga berhasil mempererat rasa kebersamaan, meningkatkan pemahaman tentang agama, serta mengajak generasi muda untuk lebih mendalami ajaran Islam dalam kehidupan mereka sehari-hari, ungkap Wardoyo, S.Pd., M.M.Pd. selaku Kepala Sekolah saat diwawancarai. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus diselenggarakan setiap tahunnya, memberi manfaat dan keberkahan bagi semua yang terlibat, terutama keluarga besar SMAN 1 Mojosari.

Penulis: Dilly
Reporter: Tim VOS Media